Sabtu, 15 April 2017

Berdamai

(Danau Toba, Samosir, day 19/01/2017)
Selalu ada sisi bagian tersembunyi dari diri
yang menggenapkan sendi kehidupan
memilih arti kehidupan dengan penuh kejutan
kerena kehidupan penuh kejutan
maka jangan lah engkau terkejaut dengan kepalsuan
*********
terkadang ada kalanya seseorang harus pergi jauh dari dirinya,
mencari perjalanan dirinya,
mendapatkan apa yg sesuai dari dirinya,
untuk sekedar beralasan untuk berbahagiya
**********
seseorang yang mencari, pasti akan mendapatkan
setiap percarian, ada sisi kehidupan yang mengajarkan
arti tulus dalam rintihan harapan
melangkah kedepan bukan berarti terbebas dari persoalan
akan ada masa lalu yg menghadang untuk sekedar terdiam
mengingat semua kenangan
kesakitan itu akan muncul, mana kala sepi sebagai penolong
*********
berjalan mencari jati diri itu seperti berjalan di sesawahan
sesekali tenang, meski banyak keresahan
atau sekedar diam diantara keramaian,
tidak menjadi bagian, namun harus larut didalamnya
sesuci embun pagi membawa sebuah pesan perdamaian
berjarak untuk sekedar memanggil kata hati
bisikan hati jauh menyakitkan, bisa tentang pengabdian, atau sekedar menenangkan diri
*********
sepi ini membuat resan, dalam setiap diam yang melelahkan
terkadang resah itu menjadi teman dan juga pelipur lara
sudah lama singgah di sudut-sudut derita mata
resan itu melintas di batas pengertian
memaksa agar terus bergerak
***********
hingga saat ini, melawan diri, menjadi hal terberat
masih belum berdamai dengan diri
meski ku berusaha sekptis dalam memahami kehidupan
agar romantisme melekat dalam harmoni cinta
semoga kelak disetiap langkah dan di setiap perjalanan
semoga..........****** (catatan penulis jalanan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar